Mengenali Kekuatan dan Kelemahan Diri

​Manusia merupakan makhluk ciptaan Tuhan yang paling sempurna, karena hanya manusialah yang diberi akal dan pikiran oleh Tuhan. Meskipun demikian, setiap orang memiliki kodrat yang sama yaitu memiliki kelebihan dan kelemahan. Hal inilah yang menjadikan manusia selain sebagai makhluk individu juga sebagai makhluk sosial.

Mengenali Kekuatan dan Kelemahan Diri

Bacaan Lainnya

Adanya kelebihan dan kelemahan yang dimiliki setiap orang menyebabkan tidak bisa hidup sendirian. Maka, jika ada orang yang menyombongkan diri merasa orang yang paling, itu sangat memalukan.

Dan sebaliknya, sangat tidak pantas jika ada orang yang merasa rendah diri, paling bodoh, paling miskin, paling tidak berharga di hadapan orang lain. Hal itulah yang dapat menyebabkan keputusasaan.

Jika kita menyadari bahwa setiap orang memiliki kelebihan dan kelemahan, maka setiap orang akan selalu rendah hati dan menghargai hak asasi manusia. Ini Kata-kata Mutiara Tentang Kebenaran yang belum banyak diketahui oleh orang.

Bagaimanakah untuk mengetahui kelebihan dan kelemahan diri sendiri? Cara yang paling tepat adalah dengan melakukan introspeksi diri atau merenungkan diri untuk melihat kemampuan diri sendiri secara jujur.

Untuk melakukan introspeksi memang bukan hal yang mudah, maka perlu bantuan orang lain terutama orang-orang di sekitar kita untuk memberikan penilaian kepada diri kita secara jujur.

Namun, dalam hal ini pun tidak mudah. Sebab kadangkala orang-orang di sekitar kita cenderung mengatakan tidak sejujurnya dan cenderung menyenangkan hati kita. Hal yang penting untuk melakukan introspeksi adalah :

Menghilangkan perasaan superior, yakni menganggap dirinya paling hebat, sehingga malu jika diketahui kelemahannya.

Jangan pernah menganggap orang lain lemah, sebelum menemukan kelemahan diri sendiri.

Menanamkan pemahaman kepada diri sendiri bahwa tujuan introspeksi adalah untuk memperbaiki diri agar lebih baik dalam bersikap maupun bertingkah laku.

Memperhatikan kritikan yang masuk. Walaupun kritikan itu pedih, namun pada hakikatnya kritikan itu bersifat membangun terutama membangun mentalitas kita.

Menggunakan bantuan alat ukur dalam bentuk angket atau kuesioner yang khusus dibuat untuk menguji kelemahan diri. Ini biasanya dilakukan oleh lembaga psikologi.

Dengan mengetahui kelebihan diri, maka kita dapat mengembangkannya sebagai bentuk kekuatan yang mendorong tercapainya kesejahteraan lahir dan batin bagi kehidupan sekarang dan di masa yang akan datang.

Selain dengan mengetahui kelebihan diri, mengetahui kelemahan yang dimiliki juga bermanfaat dalam hal :

  • Membatasi sikap perilaku
  • memudahkan dalam mencari jalan keluar terbaik
  • Mengupayakan agar kelemahan bukan penghambat, tetapi justru pemacu semangat untuk meningkatkan kemampuan yang menjadi kelebihan kita.
  • Mengakui kelebihan orang lain

Untuk itu mari kita bersama-sama mengintrospeksi diri, sebelum, kita menilai kekurangan orang lain.

 

Mengenali Kekuatan dan Kelemahan Diri

Pos terkait